Kebudayaan Masayarakat Di Tengah Norma
ilmupelajaran.com |
Assalamualaikum wr.wb
Halo perkenalkan, nama saya Muhamad Irsyad Nurdin,Dari kelas 1KA32 , saya mahasiswa dari Universitas GUNADARMA,saya akan bercerita budaya
Langsung saja Kita bahas, sebenarnya apa itu budaya ?
Budaya merupakan cara hidup yang berkembang serta dimiliki
bersama oleh kelompok orang, dan diwariskan dari generasi ke generasi.
Lalu setelah kita mengetahui apa itu budaya, budaya atau
sering di sebut juga kebudayaan terdapat 7 unsur yaitu
1. Sistem religi dan upacara keagamaan
2. Sistem organisasi kemasyarakatan
3. Sistem pengetahuan
4. Sistem mata pencaharian hidup
5. Sistem teknologi dan peralatan
6. Bahasa
7. Kesenian
Saya Akan membahas sistem teknologi dan peralatan karna
topik ini sangat menarik dan berhubungan dengan dunia yang berkembang pesat,
oke langsung saja
Sistem teknis terdiri dari alat dan perangkat yang
dibutuhkan manusia dalam kehidupan sehari-hari. Teknologi membantu memenuhi
kebutuhan manusia.
Teknologi mempengaruhi cara atau teknologi pembuatan,
penggunaan, dan pemeliharaan semua peralatan dan bahan habis pakai.
Teknologi menunjukkan bagaimana orang mengatur masyarakat,
bagaimana orang mengekspresikan kecantikan, atau bagaimana mereka menciptakan
produk artistik.
Teknologi untuk melengkapi dan memasok kehidupan manusia
meliputi alat produksi, senjata, wadah, pakaian dan perhiasan, makanan dan
minuman, tempat tinggal dan akomodasi, dan alat transportasi.
Namun, ada fenomena yang bisa dicermati secara kolektif
sebagai bagian dari pengolahan hasil
kemajuan teknologi , Memang kemajuan teknologi telah secara signifikan
mengurangi tingkat kesulitan dalam kehidupan masyarakat, dan teknologi yang
semakin maju telah membawa beberapa kemudahan, tetapi yang mencolok dari
perkembangannya adalah pengetahuan,
komunikasi, dan manusia. . Aktivitas mereka.
Dengan Teknologi kita bisa berkembang pesat dari yang mungkin
kita jaman dahulu menggunakan kapak Kita sekarang bisa menggunakan alat yang
lebih modern.
Berikut contoh Contoh Teknologi dan Peralatan Hidup
Masyarakat di Indonesia pada zaman dahulu :
1.
Suku Bangsa Nias
Alat-alat bercocok tanam di ladang adalah kapak besi yang
disebut fato parang yang disebut balewa yang digunakan untuk membuka hutan dan
membabat semak-semak, dan tongkat kayu atau tugal yang disebut taru. Sedangkan
alat bercocok tanam di sawah digunakan parang yang disebut balewa, cangkul yang
disebut foku, dan alat menuai padi yang disebut balatu wamasi yang berupa pisau
kecil.
2.
Suku Bangsa Sunda
Alat-alat bercocok tanam baik di sawah maupun di kebun yang
terutama adalah cangkul yang disebut pacul, arit, parang, golok yang disebut
bedog, dan bajak untuk di sawah. Peralatan rumah tangga antara lain, tikar yang
disebut samak atau amparan, kursi yang disebut korsi, meja, lemari yang disebut
lomari. Alat angkutan Suku Sunda adalah delman, keretek, sado, dan gerobak yang
disebut roda.
3.
Suku Bangsa Jawa
Alat-alat pertanian adalah bajak yang disebut luku, garu
untuk melunakkan tanah, cangkul, dan gosrok yaitu alat untuk menyiangi atau
membersihkan tumbuhan liar yang ikut tumbuh bersama padi. Peralatan kesenian
antara lain, gamelan yang merupakan seperangkat alat musik yang terdiri dari
gendang, gambang, gong, suling dan sebagainya. Peralatan dapur antara lain,
kuali, kendhil, cowek, kukusan, tampeh, dan sebagainya. Sedangkan alat angkutnya
yang terkenal adalah andong, selain itu untuk mengangkut barang digunakan
gerobak yang ditarik oleh hewan.
Setelah Kita Membahas Budaya dan 7 unsur , selanjutnya kita
akan membahas norma dalam kebudayaan.
Cara (Usage)
Suatu
perbuatan atau tindakan yang dilakukan oleh salah satu kelompok masyarakat,
tetapi tidak terus menerus. Misalnya,
cara berpakaian yang benar dan hati-hati. Orang yang berpakaian tidak pantas
dalam kondisi tertentu akan dihukum dengan peringatan
Kebiasaan (Folkways)
suatu perilaku yang dilakukan secara berulang-ulang dan
dengan tujuan yang jelas yang dianggap baik (justifiable). Jika kebiasaan
ini dilakukan oleh sekelompok orang,
maka bisa disebut tradisi dan menjadi
ciri khas kelompok masyarakat tersebut.
Tata Kelakuan (Mores)
Merupakan norma filosofis, ajaran
agama, atau idealis yang dianut oleh masyarakat. Penjahat disebut jahat.
Contoh: Larangan perzinahan, perjudian, penggunaan alkohol, penggunaan narkoba,
pencurian, dll.
Adat Istiadat (Customs)
Serangkaian aturan sosial yang telah ada sejak lama dan telah menjadi kebiasaan sosial. Misalnya,
dalam masyarakat Jawa, upacara serapana dilakukan pada saat bayi berusia 40
hari.
Sekian Artikel dari saya mengenai masalah sosial
pengangguran, apabila ada penggunaan kata yang salah, mohon dikoreksi di kolom
komentar. Terimakasih!
Wassalamu'alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Sumber data :